Coffee maker atau mesin kopi adalah alat yang biasa digunakan oleh para Barista untuk menyeduh kopi dengan mudah tanpa harus membuatnya secara manual. Dengan adanya mesin ini, rasa kopi yang dihasilkan akan lebih keluar aroma kopi yang dihasilkan kuat. Kamu hanya perlu datang ke Cafe favoritmu dan memesan kopi yang kamu inginkan.
Jika kamu ingin meracik kopi sendiri dengan rasa yang berbeda, tidak ada salahnya jika kamu membeli Coffee maker sendiri. Kamu tidak perlu jauh-jauh lagi jika ingin membeli kopi favoritmu karena kamu bisa meraciknya sendiri. Kamu pun juga bisa menghemat tenaga dan uang.
Namun, jika kamu sudah membeli Coffee maker, jangan lupa untuk selalu membersihkannya secara rutin. Pasalnya, banyak orang yang mengeluhkan rasa kopi mereka yang tidak enak dan setelah diteliti, ternyata penyebab utamanya adalah hanya karena Coffee maker yang mereka gunakan jarang dibersihkan. Agar rasa kopi yang dihasilkan dapat keluar dengan maksimal, cara membersihkan Coffee maker yang benar adalah sebagai berikut.
Bersihkan Filter Basket dan Portafilter Setelah Selesai Digunakan
Bagian ini merupakan bagian yang harus selalu bersih setiap kali kamu menggunakannya. Untuk itu, biasakan untuk membersihkan Filter Basket dan Portafilter ini setiap kali selesai membuat kopi. Hal ini juga bertujuan untuk menghilangkan sisa espresso yang menempel pada Filter Basket dan Portafilter , sehingga rasa kopi yang berikutnya dibuat tidak tercampur dengan sisa espresso tersebut.
Bersihkan Grouphead Atau Tempat Portafilter
Cara membersihkannya cukup mudah. Tuangkan satu sendok teh atau baking soda ke dalam portafilter. Pasangkan portafilter ke Grouphead. Aktifkan mesin kira-kira 10 detik, hentikan selama beberapa detik, lalu aktifkan kembali. Lakukan pola ini hingga empat kali. Lepaskan portafilter dan cuci hingga bersih. Kemudian pasang kembali mesin dan aktifkan mesin selama 10 detik. Grouphead pun bersih dan siap digunakan kembali. Cara ini hanya bisa dilakukan jika Coffee maker dilengkapi dengan electrovalve 3 arah yang memungkinkan backflushing.
Shower Screen
Shower screen merupakan tempat air yang tersambung dengan ground coffee di filter basket. Kamu dapat membersihkan shower screen dengan menggunakan kain atau lap kecil dan pastikan tidak ada sisa ground coffee yang tertinggal pada shot sebelumnya.
Bersihkan Steam Wand
Alat ini juga merupakan bagian yang harus selalu bersih setiap saat. Jadi, saat susu telah di steam dan telah terbentuk busanya, segera lap steam wand dengan kain basah yang masih bersih. Gunakan kain khusus untuk membersihkan steam wand.