Sebelum kita mencicipi kenikmatan kopi lebih jauh, tahukah Anda berapa nilai gizi yang terkandung dalam kopi? Apabila masih belum mengetahui, yuk mari kita caratahu lebih lanjut kandungan gizi dari kopi yang Anda minum setiap harinya.

Kopi mengandung rendah kalori. Namun, menambahkan gula dan krim akan mengubah nilai gizinya. Kopi hitam biasa (tanpa susu atau krim) mengandung kalori yang rendah. Secangkir kopi hitam khas hanya mengandung sekitar 2 kalori. Namun, menambahkan krim atau gula akan meningkatkan nilai kalori.

Biji kopi juga mengandung polifenol, sejenis antioksidan. Antioksidan dapat membantu membersihkan tubuh dari radikal bebas, sejenis produk limbah yang diproduksi tubuh secara alami sebagai hasil dari proses tertentu.

Radikal bebas merupakan racun dan dapat menyebabkan peradangan pada tubuh. Para ilmuwan telah menemukan hubungan antara peradangan dan berbagai aspek sindrom metabolik, termasuk diabetes tipe 2 dan obesitas. Beberapa peneliti mengungkapkan bahwa kandungan antioksidan kopi dapat memberikan perlindungan dari sindrom metabolik.

Latte, Cappucino dan Kopi Hitam, Mana Yang Lebih Banyak Mengandung Kalori? Kopi sudah menjadi minuman favorit banyak orang di dunia dan dinikmati setiap hari oleh jutaan orang. Minuman ini tidak hanya mengandung kafein saja, tetapi juga kalori. Beda bahan pelengkapnya, seperti susu, cream atau gula, beda juga kandungannya. berikut kandungan kalori dalam beberapa racikan kopi.

Kopi Hitam

Percaya atau tidak, kafein di dalam kopi hitam justru lebih sedikit daripada minuman yang diseduh karena jenis kopi ini hanya terbuat dari biji kopi dan air. Total kalori untuk secangkir kopi hitam kurang dari 5 kalori, dan tidak mengandung lemak juga.

Latte

Rerata secangkir kecil latte, dengan kira-kira 220ml susu dan tanpa tambahan gula, mengandung 120 kalori. Jumlah ini sama seperti kandungan kalori pada makanan ringan. Tetapi jika ditambah gula, jumlahnya bertambah 16 kalori per sendok teh.

Cappucino

Cappucino yang terbuat dari susu skim mengandung 68 kalori. Dan apabila ditambah susu, tentu akan menambah jumlah kalori tersebut. Satu cangkir susu biasa mengandung 150 kalori, tetapi satu cangkir susu almond hanya mengandung 30 kalori.

Mesin kopi yang baik akan mengolah kopi dengan baik sehingga kandungan zat-zat yang bermanfaat bagi tubuu tidak hilang begitu saja. Untuk itu jangan ragu untuk menghubungi Santino kalau kamu butuh mesin kopi terbaik.