Kopi terkenal dengan manfaatnya yang bisa menghilangkan rasa kantuk. Kandungan kafein ini yang kemudian sangat erat kaitanya dengan kopi. Maka tidak heran kalau minuman kopi sering dijadikan minuman untuk begadang atau minuman wajib untuk nongkrong bersama teman. Tapi tidak bisa dipungkiri juga kalau mengkonsumsi kopi berlebihan akan menimbulkan beberapa masalah pada tubuh kita.

Efek terlalu banyak mengkonsumsi kopi seperti merasa cemas. Seperti disaat belajar atau bekerja kita selalu memikirkan untuk menikmati secangkir kopi agar menjadi tenang sebenarnya dengan menikmati secangkir kopi malah membuat kita menjadi semakin cemas.

Sangat tidak nyaman jikat jantung kita berdebar dengan kencang. Jantung berdebar dengan kencang juga dapat menyebabkan pusing bahkan pingsan. Penyebab jantung berdebar dengan kencang adalah terlalu banyak mengkonsumsi kafein,nikotin,dan minuman beralkohol.

Terlalu banyak minum kopi juga dapat menyebab insomnia karena kopi dapat bertahan disistem pencernaan kita selama 14 jem karena meningkatkan kewaspadan dan membuat kita tidak bisa tidur.

Kopi itu juga memiliki beragam ragam rasa. Yang beragam itu maksudnya contoh after taste yang merupakan flavor atau rasa yang tertinggal di mulut saat meneguk kopi. Kenapa demikian? Karena itu tergantung dari mana berasal dan dari mana hasil tanamnya.

Kopi adalah tanaman unik yang juga bisa menyerap rasa dan tanaman yang ada didekatnya.keunikannya ini menjadikan kopi itu menjadi enak dan istimewa dan banyak mengundang banyak para ahli ilmuwan ingin mencari kopi kopi di seluruh dunia untuk menemukan after taste dari rasa kopi itu tersendiri

Kenapa kopi itu bisa terasa pahit? Penyebabnya karena adanya proses pengraian atau bisa disebut roasting. Selain itu yang bisa bikin kopi itu juga pahit ialah karena adanya suhu dan tingkat kehalusannya semakin tinggi dan suhu air panas yang digunakan untuk menyeduh kopi dan tingkat kehalusan serbuk kopi itu sendiri maka kopi akan semakin pahit.

Perbedaan antara kopi Arabika dan kopi Robusta. Apa perbedaan dari dua jenis kopi itu? Arabika memiliki kadar kafein yang lebih rendah dari robusta. Arabika itu lebih banyak diminati dan dikonsumsi oleh banyak seluruh negara. Robusta harganya bisa terjangkau lebih murah daripada Arabika. Robusta paling banyak dijual di pasar karena harganya lebih ekonomis.

Aneka ragam mesin kopi. ada beragam jenis alat untuk menyeduh kopi dari manual hingga elektrik. Alat seduh kopi manual contohnya moka pot, Rok Presso, dan V60. Dengan mengenali berbagai mesin kopi tersebut kita bisa tahu tentang berbagai macam topik tentang kopi dan mengetahui ciri khas kopi itu sendiri.

Intinya adalah, apapun yang kita masukan ke dalam tubuh kita haruslah pada dosisnya. Setiap orang memiliki kondisi tubuh yang berbeda ketika bereaksi dengan makanan atau minuman yang masuk ke dalam tubuhnya. Maka takaran maksimal minum kopi pada setiap orang juga berbeda. Ketahuilah batas ideal tubuhmu dalam mencerna kafein pada kopi maka kamu bisa mendapatkan manfaat dari kopi dengan lebih maksimal.