Seperti halnya peralatan makan kita, tentu kita harus selalu menjaga kebersihan mesin kopi yang kita miliki agar kesehatan kita juga tetap terjaga. Tidak hanya itu, kalau kamu melihat bagaimana para barista menggunakan mesin kopi, kamu akan melihat bagaimana mereka akan membersihkan sisa-sisa dari bubuk kopi dan yang lain setelah mereka membuat kopi dengan mesin kopi mereka.

Hal ini tentunya tidak sekedar urusan higienis, tapi mesin kopi yang senantiasa bersih akan dapat menghasilkan cita rasa kopi yang baik. Kontaminasi sisa pengolahan kopi sebelumnya dapat mempengaruhi cita rasa pada produksi kopi berikutnya pada mesin kopi. Hal inilah yang harus diperhatikan oleh para barista, sehingga mau tidak mau mereka harus terus memastikan mesin kopi yang mereka gunakan bersih dari sisa-sisa pengolahan kopi pada proses sebelumnya.

Nah, ini juga berlaku bagi kamu. Pastikan kamu membersihkan mesin kopi kamu setiap kali kamu mau menggunakan mesin kopi kamu. Kalau kamu memproses kopi dengan mesin kopi yang tidak terkontaminasi hasil proses kopi sebelumnya, rasa kopi yang dihasilkan oleh mesin kopi kamu tentu akan lebih otentik. Tidak mengandung rasa atau aroma dari kopi lain.

Di Santino sendiri kamu dapat dengan mudah menemukan berbagai mesin kopi berkualitas untuk kebutuhan kamu akan kopi. Pastikan kamu memilihnya sesuai dengan kebutuhan kamu. Jika dirasa untuk keperluan pribadi, sebaiknya kamu memilih mesin kopi dengan kapasitas yang tidak terlalu besar agar tidak boros. Sebaliknya, jika kamu membeli mesin kopi untuk keperluan komersil, membukan kedai kopi misalnya, kamu tentu akan butuh mesin kopi dengan kapasitas yang lebih besar. Nah, itu semua dapat kamu temukan dengan mudah di Santino.