Jika berbicara tentang kopi, semua tergantung dari selera masing masing penikmatnya. Akan tetapi ketika kita menyeduh kopi, maka selera tidak lagi menjadi penentu cita rasa dari kopi tersebut. Ada banyak kesalahan yang sering dilakukan orang baik yang disengaja atau tidak disengaja yang akhirnya membuat rasa dari kopi tidak lezat dan nikmat lagi. Agar tidak salah lagi, tips di bawah ini akan membantu kamu agar tidak salah lagi dalam membuat kopi. Simak penjelasannya.
Membeli Kopi Bubuk Instan
Kopi bubuk instan memang menjadi cara paling praktis dalam membuat kopi. Akan tetapi jenis kopi instan ini juga bisa mengurangi cita rasa dari kopi yang kamu buat. Segala sesuatu yang instan termasuk kopi ditambah harga yang sangat terjangkau, tentunya juga bisa memberikan rasa kopi yang jauh dari kata berkualitas.
Menggiling biji kopi sesaat sebelum diseduh memang menjadi satu satunya cara untuk menjamin kesegaran rasa dari kopi. Bahkan dalam penggunaan mesin kopi juga mengharuskan kamu menggunakan biji kopi dan bukan memakai kopi bubuk instan untuk membuat kopi.
Jika memang kamu tidak memiliki grinder, sehingga harus membeli kopi bubuk, maka sebaiknya pilihlah kopi bubuk yang memiliki kemasan baik, yaitu kemasan kedap udara serta dijahit memakai sistem airtight.
Tidak Memakai Burr Grinder Saat Menggiling
Kesalahan dalam membuat kopi berikutnya yang sering dilakukan adalah tidak memakai burr grinder ketika menggiling biji kopi. Memakai grinder model lama memang bisa dikatakan sulit untuk memperoleh bentuk gilingan yang serupa di setiap partikelnya khususnya jika ingin mendapatkan level gilingan kasar atau coarse untuk French Press.
Kesalahan selanjutnya adalah seringkali memakai blade grinder yang sebenarnya juga tidak bisa mengontrol tingkat kehalusan kopi dengan baik. Grinder dengan burr memang lebih mahal namun tidak seluruhnya. Anda bisa memilih burr grinder portabel yang saat ini hadir dengan banyak variasi.
Level Gilingan Kopi
Kenikmatan dari kopi juga akan ditentukan dengan level gilingan kopi yang digunakan dan masih banyak penikmat kopi yang tidak mengetahui level gilingan kopi dengan sempurna. Membuat kopi dengan metode pour over tidaklah serupa dengan gilingan kopi untuk metode tubruk dan lain sebagainya.
Tidak mengetahui jenis gilingan yang paling sesuai untuk membuat kopi menggunakan metode seduh nantinya juga mengurangi hasil dari seduhan kopi anda. Untuk itulah, mengenali level gilingan atau grinding yang digunakan ketika membuat kopi sangat penting untuk diketahui.
Perbandingan Kopi Dan Air Tidak Sesuai
Seperti yang kita ketahui, meracik secangkir kopi tidak hanya sekedar minuman namun juga merupakan seni yang membutuhkan komposisi tepat ketika akan membuat secangkir kopi. Dari mulai ukuran suhu air, berapa gram kopi yang akan digiling dan lain sebagainya menjadi tips penting dalam membuat kopi yang harus anda ketahui sebab tidak boleh dibuat secara asal asalan.
Semua komposisi yang akan digunakan untuk membuat kopi haruslah sesuai dengan takaran berbeda dengan membuat teh dalam teko. Sekarang ini sudah banyak tersedia timbangan atau scale dengan harga terjangkai yang bisa kamu gunakan untuk menyatukan semua komposisi pembuatan kopi sehingga rasa dari kopi yang nantinya dihasilkan juga sempurna.
Menggunakan Ketel Yang Salah
Mungkin terdengar sepele, tapi pada saat kita ingin menyeduh, kita seringkali akan susah mengendalikan aliran air jika tidak menggunakan gooseneck kettle. Volume air yang mengucur terlalu deras atau kencang pada saat fase-fase pouring bagaimanapun bisa memengaruhi hasil akhir kopi yang diseduh.
Membeli Kopi Yang Berkualitas Buruk
Biji kopi yang tidak utuh, atau biji kopi yang disangrai terlalu dark adalah beberapa contoh yang buruk. Beberapa orang memang menyukai kopi-kopi dark roasted. Umumnya kopi itu tidak lagi memiliki flavor bawaan dan hanya rasa gosong yang mencolok dengan kandungan karbondioksida yang tinggi. Tidak heran, jika kopi-kopi seperti ini ditambahkan lagi dengan gula atau pemanis lainnya.