Kopi adalah minuman hasil seduhan biji kopi yang telah melalui proses roasting dan dihaluskan menjadi bubuk. Jenis kopi yang beredar secara luas adalah arabika, robusta, dan liberika. Kopi merupakan minuman ke dua terpopuler di dunia setelah teh. Bagi banyak orang, kopi bukan sekedar minuman selingan tetapi adalah bagian dari gaya hidup.

Perbedaan Antara Kopi Arabika Dan Kopi Robusta

Dua jenis kopi yang paling banyak beredar di pasaran adalah biji jenis arabika dan jenis robusta. Dari seluruh jenis kopi yang beredar dan dipasarkan di dunia, sekitar 70% adalah jenis arabika. Sementara robusta menguasai sekitar 28% dan sisanya adalah liberika.

Kedua spesies ini memiliki banyak perbedaan, dari cara penanaman, hasil panen, hingga rasanya. Baik arabika dan robusta, keduanya memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing. Namun kiranya arabika memiliki peminat yang lebih besar dari pada robusta. Itulah sebabnya arabika memiliki lebih banyak varietas dengan rasa yang lebih beragam daripada robusta.

Manfaat Dan Anjuran Waktu Minum Kopi

Di balik rasa pahitnya, secangkir kopi memiliki berbagai manfaat kesehatan. Mulai dari mencegah munculnya penyakit yang berat seperti diabetes tipe II hingga mengobati penyakit ringan seperti sakit kepala. Tapi jangan salah, meski menyehatkan bukan berarti Anda bisa seenaknya mengonsumsi minuman ini.

Ada waktu-waktu tertentu serta larangan yang harus Anda perhatikan sebelum mengonsumsi kopi. Melanggarnya bukan hanya menghilangkan manfaat tapi juga bisa merugikan kesehatan Anda. Karena itu perhatikan anjurannya agar secangkir kopi yang nikmat tetap menyehatkan untuk tubuh Anda. Cukup minum kopi 2 kali sehari.

Kopi Memiliki Beragam Rasa

Tak semua kopi memiliki karakteristik sama terutama saat dinikmati. Ada kopi yang after taste-nya nutty, cocoa atau justru karamel. Ada juga yang after taste-nya jeruk atau bisa juga stroberi. Kenapa bisa demikian? Itu tergantung kontur tanah dan di mana kopi itu berasal dan di mana kopi itu ditanam. Kopi adalah tanaman unik yang ternyata juga bisa menyerap rasa dari tanaman yang ada di dekatnya. Keunikannya ini menjadikan kopi istimewa. Kini banyak para ahli kopi yang mencari kopi-kopi unik di seluruh dunia untuk menemukan after taste-nya.